Munafik, Ronaldo Pernah Jadi Bintang Iklan Coca Cola

Munafik, Ronaldo Pernah Jadi Bintang Iklan Coca Cola - GenPI.co
Megabintang Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, terlihat munafik usai mempermalukan Coca Cola. (foto: YouTube)

GenPI.co - Megabintang Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, terlihat munafik usai mempermalukan Coca Cola.

Pasalnya, seperti dilansir dari Marca, Ronaldo diketahui pernah menjadi bintang iklan Coca Cola pada tahun 2006.

Sorotan kepada Ronaldo dan Coca Cola tak lepas dari insiden bintang Juventus tersebut yang secara sengaja memindahkan dua botol minuman bersoda tersebut dari meja konferensi persnya di ajang Piala Eropa 2020.

BACA JUGA:  Bikin Saham Coca Cola Anjlok, Ronaldo Bisa Kena Sial

Kejadian tersebut terjadi saat Ronaldo yang merepresentasikan kapten Timnas Portugal, hadir dalam konferensi pers jelang laga melawan Hungaria di Euro 2020 pada Senin (14/6) lalu.

Kala itu, Ronaldo menyingkirkan dua botol Coca Cola dan mengatakan bahwa lebih baik minum air mineral saja.

BACA JUGA:  Gara-gara Ronaldo, Saham Coca-cola Anjlok, Rugi Rp57 Triliun!

Tak ayal, kejadian tersebut pun membuat saham Coca Cola dikabarkan anjlok dan mengalami kerugian sebesar 4 miliar US Dollar atau setara dengan Rp57,043 triliun.

Namun menariknya, Ronaldo sendiri diketahui sempat menjadi bintang iklan untuk salah satu minuam bersoda terbesar di dunia ini.

BACA JUGA:  Portugal vs Hungaria 3-0: Cristiano Ronaldo Gacor, 4 Rekor

Momen tersebut terjadi pada tahun 2006. Kala itu, Ronaldo yang masih membela Manchester United menjadi bintang iklan Coca Cola Jepang di ajang Piala Dunia 2006 yang berlangsung di Jerman.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya