
GenPI.co - PSSI menunda pelaksanaan kompetisi Liga 1 dan 2 musim 2021 sampai akhir Juli 2021 mendatang, yang sedianya dimulai pada 9 Juli nanti.
Keputusan ini sesuai dengan instruksi dari Satgas Penanganan Covid-19 yang disampaikan melalui surat bertanda tangan kepala BNPB Letjen TNI Ganip Warsito.
Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi mengatakan pihaknya mengikuti arahan dari pemerintah.
BACA JUGA: Liga 1 Ditunda? LIB: Jangan Mendadak!
“Situasi Covid-19 sangat buruk, atas asas kemanusiaan kami mendukung upaya pemerintah untuk mengendalikan pandemi,” katanya dalam konferensi pers secara virtual, Selasa (29/6).
Yunus menyampaikan PSSI meminta kepada operator liga yakni PT Liga Indonesia baru (LIB) untuk menentukan langkah dan berkoordinasi dengan seluruh tim peserta kompetisi.
BACA JUGA: LIB Majukan Jadwal PSS Lawan Persija di Liga 1, Ini Alasannya
Direktur Operasional LIB Sudjarno mengatakan pihaknya akan menyiapkan beberapa kemungkinan terkait pelaksanaan kompetisi Liga 1 dan 2 ini.
Sudjarno mengungkapkan LIB juga telah berkomunikasi dengan Mabes Polri setelah Satgas Covid-19 menyampaikan penundaan pelasanaan liga itu.
BACA JUGA: PSS Sleman Tak Masalahkan Laga Pembuka Liga 1 Dimajukan
Menurut Sudjarno, Mabes Polri sudah memberikan petunjuk yakni liga bisa dimulai antara tanggal 23 sampai 30 Juli 2021.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News