Setyana Mapasa, Eks Jonatan Christie Tampil di Olimpiade Tokyo

Setyana Mapasa, Eks Jonatan Christie Tampil di Olimpiade Tokyo - GenPI.co
Satu lagi pebulu tangkis asal Indonesia yang berhasil lolos ke Olimpiade Tokyo di bawah bendera negara lain, yakni Setyana Mapasa. (foto: instagram.com/setyanam)

GenPI.co - Satu lagi pebulu tangkis asal Indonesia yang berhasil lolos ke Olimpiade Tokyo di bawah bendera negara lain, yakni Setyana Mapasa.

Setelah kemunculan Ade Resky Dwicahyo yang resmi membela Azerbaijan, kini nama Setyana Mapasa dipastikan akan berjuang untuk Australia di Olimpiade Tokyo 2020.

Mantan pasangan Jonatan Christie di atas lapangan ini, akan mewakili Australia di sektor ganda putri bersama rekannya, Gronya Somerville.

BACA JUGA:  Kesal dengan Drama Atta-Aurel, Anthony Ginting Malah Bikin Ngakak

Meskipun tidak lagi bertanding untuk Indonesia, Setyana mengaku tak akan pernah melupakan asal usulnya, namun bisa berada di turnamen sebesar Olimpiade merupakan kebanggaan untuknya.

"Saya tidak pernah melupakan bahwa saya orang Indonesia, namun saya bangga bisa mewakili Australia di Olimpiade Tokyo," ujar Setyana dikutip dari abc.net.au.

BACA JUGA:  Jelang Olimpiade Tokyo, Kevin/Marcus Ungkap Hal Tak Terduga

Berbicara mengenai persiapan, Setyana mengaku cukup kesulitan untuk berlatih maksimal lantaran situasi pandemi Covid-19.

Lebih lanjut, wanita berusia 25 tahun tersebut juga mengungkapkan bahwa akan berusaha menampilkan yang terbaik meskipun tidak ditarget prestasi apapun.

BACA JUGA:  Waduh, Kevin/Marcus Belum 100 Persen Siap untuk Olimpiade Tokyo

"Kita akan berusaha tampil yang terbaik saja," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya