Diusir dari Timnas Portugal, Ronaldo Minta Maaf

Diusir dari Timnas Portugal, Ronaldo Minta Maaf - GenPI.co
Diusir dari Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo mengaku terbawa emosi dan meminta maaf. (foto: Instagram Euro 2020)

GenPI.co - Diusir dari Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo mengaku terbawa emosi dan meminta maaf.

Portugal berhasil mengalahkan Republik Irlandia dengan skor 2-1 pada laga Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa, Kamis (2/9) dengan susah payah.

Irlandia tampil apik dengan lebih dulu mencetak gol pada menit ke-45 melalui sepakan John Egan, dan bertahan hampir sepanjang dua babak pertandingan.

BACA JUGA:  1 Sosok Penting di Balik Kembalinya Ronaldo ke Manchester United

Namun mendekati menit-menit akhir permainan, Ronaldo muncul sebagai pahlawan dengan menciptakan dua gol di menit ke-89 dan 90+6', sekaligus membawa kemenangan untuk Portugal.

Striker baru Manchester United yang telah tersulut emosi disepanjang pertandingan pun sontak merayakan kemenangan dengan membuka jersey-nya.

BACA JUGA:  Menagih Janji Foto Vulgar Katrina Maria Usai Ronaldo Gabung MU

Perilaku tersebut membuatnya diganjar kartu kuning dan hukuman akumulasi atas kartu kuning yang didapatkan kala bermain imbang 2-2 dengan Serbia.

Alhasil, Ronaldo tak dapat memperkuat Portugal saat melawan Azerbaijan pada Kualifikasi Piala Dunia 2022, Selasa (7/9) mendatang.

BACA JUGA:  Tipu Dunia, Juventus Ternyata Untung Besar Usai Jual Ronaldo

Keadaan tersebut membuat tim kepelatihan Timnas Portugal berencana mengeluarkan Ronaldo dari tim dan memulangkannya ke Old Trafford, seperti dilansir dari Mais Futebol.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya