Timnas Indonesia Tiba di Tajikistan, Shin Tae Yong Langsung Gas

Timnas Indonesia Tiba di Tajikistan, Shin Tae Yong Langsung Gas - GenPI.co
Belum lama saat tiba di Tajikistan, Shin Tae Yong langsung tancap gas lakoni latihan Timnas Indonesia U-23. (foto: PSSI)

GenPI.co - Belum lama saat tiba di Tajikistan, Shin Tae Yong langsung tancap gas lakoni latihan Timnas Indonesia U-23.

Seperti diketahui bahwa Timnas Indonesia U-23 saat ini tengah melakoni pemusatan latihan di Tajikistan.

Kehadiran skuad Garuda Muda memiliki tujuan, yakni sebagai persiapan untuk menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

BACA JUGA:  Bukan Juara, Ini Target Timnas Indonesia di Piala AFF 2020

Namun tak lama setelah tiba di Tajikistan pada Kamis (14/10) malam, skuad Timnas Indonesia pun langsung menjalani latihan bersama Shin Tae Yong pada Jumat (15/10).

Shin Tae Yong sendiri mengakui bahwa kondisi para pemainnya mengalami sedikit kelelahan setelah menjalani 40 jam penerbangan.

BACA JUGA:  Sebelum Buncit, Samir Nasri Dicap Pengkhianat Timnas dan Cabul

Hanya saja, kondisi fisik dari para pemainnya dinilai cukup bagus untuk bisa menjalani latihan di suhu Tajikistan yang dingin.

"Kondisi pemain baik, tapi karena kami habis melakukan perjalanan yang jauh jadi pasti pemain sedikit kelelahan," ucap Shin Tae Yong dikutip dari laman resmi PSSI.

BACA JUGA:  Shin Tae Yong Sebut Pemain Timnas Indonesia Pilihan PSSI

"Hari ini latihan pemulihan agar cepat menghilangkan kelelahan. Mulai hari Jumat kami sudah melakukan latihan seperti biasa," tambahnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya