Akmal Marhali Bongkar Borok Komdis PSSI, Ini Katanya

Akmal Marhali Bongkar Borok Komdis PSSI, Ini Katanya - GenPI.co
Koordinator Save Our Soccer (SOS) Akmal Marhali. Foto: Instagram/@akmalmarhali.

GenPI.co - Koordinator Save Our Soccer (SOS) Akmal Marhali memberikan sorotan terhadap kinerja Komisi Disiplin (Komdis) PSSI.

Akmal mengatakan, dalam gelaran Liga 1 Komdis PSSI belum memainkan persan sebagaimana mestinya.

"Sejak Liga 1 Indonesia 2021 bergulir sampai pekan ke-6 dan Liga 2 kickoff sampai pekan keempat nyaris tak terdengar kerja Komdis PSSI. Padahal, banyak kasus yang terjadi," kata dia kepada GenPI.co, Selasa (26/10/2021).

BACA JUGA:  Peringkat Timnas Indonesia Melesat, Akmal Marhali: Jangan Puas

Dia menilai Komdis PSSI baru bekerja setelah adanya kritikan dari publik.

"Langsung merapel kerjaan layaknya pegawai honorer gajian," tegas Akmal Marhali.

BACA JUGA:  WADA Mengancam Olahraga Indonesia, Akmal Marhali Buka Suara

Akmal menambahkan, sekali sidang Komdis langsung menghasilkan pendapatan hampir Rp 1 miliar (Rp 916 juta).

"Total terdapat 26 kasus yang diputuskan per 17 Oktober 2021," ungkap dia.

BACA JUGA:  Dugaan Adanya Sepak Bola Gajah, Akmal Marhali Desak PSSI Bergerak

Menurutnya, intinya Komdis belum berubah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya