Jelang Lawan Persik, Pelatih Persija Beber Kelemahan Anak Asuhnya

Jelang Lawan Persik, Pelatih Persija Beber Kelemahan Anak Asuhnya - GenPI.co
Pelatih Persija Jakarta, Angelo Alessio.Foto: Persija.

GenPI.co - Persija Jakarta bakal melakoni seri kedua pekan kesepuluh Liga 1 Indonesia melawan Persik Kediri di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (30/10/2021) besok.

Pelatih Persija Angelo Alessio tidak segan membeberkan kelemahan yang sedang dialami tim asuhannya.

"Jadi, kondisi tim saat ini mengalami kelelahan," katanya dalam konferensi pers, Jumat (29/10/2021).

BACA JUGA:  Persija Jakarta Keok, Pemain Asing Selamatkan Persebaya Surabaya

Pelatih asal Italia itu mengatakan, kelelahan yang dialami para pemain akibat padatnya jadwal Liga 1.

Angelo juga menambahkan, kelelahan semestinya bukan menjadi alasan besar agar kembali bangkit meraih tren positif.

BACA JUGA:  Kekuatan Persebaya Sudah Dikantongi Persija, Siap-siap Sengit

"Kami harus harus mempersiapkan diri untuk pertandingan besok," jelasnya.

Karena itu, Angelo berharap anak asuhnya bisa tampil konsisten sepanjang laga dan bekerja keras.

BACA JUGA:  Jelang Persija vs Persebaya, Angelo Alessio Angkat Bicara

"Supaya tidak mengalami kekalahan," ungkap dia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya