Kabulkan Vietnam dan Cuek ke Timnas Indonesia, AFC Pilih Kasih?

Kabulkan Vietnam dan Cuek ke Timnas Indonesia, AFC Pilih Kasih? - GenPI.co
Sorotan tengah tertuju kepada AFC, karena dianggap telah mengabulkan Vietnam dan terkesan cuek kepada Timnas Indonesia. (foto: AFC)

Salah satunya adalah saat pertandingan melawan Oman, di mana Park Hang Seo kala itu dikabarkan sangat marah dengan wasit pertandingan yang merugikan Vietnam.

Walaupun begitu, Thethao247 mengabarkan bahwa VFF sendiri tidak mengetahui secara pasti alasan AFC mengubah wasit VAR apakah karena surat protes yang mereka layangkan atau bukan.

Hal ini berbanding terbalik dengan yang dialami oleh Shin Tae Yong, pelatih kepala Timnas Indonesia saat ini.

BACA JUGA:  Jika Jordi Amat Ingin Bela Timnas Indonesia, Pengamat Bersuara

Seperti diketahui, Shin Tae Yong sempat mengeluh mengenai kondisi Timnas Indonesia U-23 yang berada di grup G bersama Australia dalam kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Di grup G, terdapat dua tim yang mengundurkan diri yakni China dan Brunei Darussalam. Hal ini membuat peluang Timnas Indonesia untuk lolos semakin susah mengingat hanya juara grup saja yang berhak lolos dan tidak ada runner-up terbaik kedua.

BACA JUGA:  Akmal Marhali Taruh Harapan Besar di Timnas U-23, Ini Katanya

"Memang jujur dari awal kita ada di posisi rugi karena di grup lain ada empat tim tetapi karena ada tim yang mengundurkan diri jadinya hanya ada dua tim saja dan itu pun lawannya Australia yang menjadi posisi satu," ucap Shin Tae Yong dikutip dari PSSI.

"Jadi sangat rugi, tetapi memang melalui turnamen ini ada beberapa hal yang harus diperbaiki ke depannya," tambah Shin Tae Yong.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia Latihan di Turki, Vietnam Mulai Waswas

Alhasil, Timnas Indonesia U-23 pun gagal lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2022 usai kalah dari Australia lewat dua leg langsung dengan agregat 2-4.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya