
Selain tendangan kerasnya, Asnawi juga diketahui bermain apik dalam bertahan maupun membangun serangan untuk Timnas Indonesia saat membantai Laos.
Hal ini juga yang membuat Asnawi masuk ke dalam nominasi pemain terbaik di matchday ketiga Piala AFF 2020.
"Tipikal pemain yang aktif sebagai bek kanan, membuat dirinya terlihat kuat dalam melakukan pertahanan dan juga membangun serangan," tulis AFF di situs resminya.
BACA JUGA: Tendangan Keras Penalti Asnawi Mangkualam Bikin AFF Tercengang
"Penalti yang menggelegar serta satu assist menutup penampilan luar biasa bagi bek muda itu dalam kemenangan 5-1 Indonesia atas Laos," tambah AFF.
Dari hasil voting yang GenPI.co telusuri secara langsung, terlihat Asnawi jauh meninggalkan para pesaingnya yang masuk dalam nominasi pemain terbaik di matchday ketiga Piala AFF 2020.
BACA JUGA: Asnawi Mangkualam Dipuji Habis-habisan oleh Wali Kota Ansan
Hingga artikel ini dipublikasikan, Asnawi Mangkualam berhasil memperoleh suara mencapai 50,41 persen.
BACA JUGA: Pesta Gol Saat Bantai Laos, Timnas Indonesia Ditantang PSSI
Mantan pemain PSM Makassar tersebut jauh meninggalkan pesaing terdekatnya, Nguyen Quang Hai dari Vietnam dengan 47,08 persen.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News