Kekuatan Shin Tae Yong di Timnas Indonesia Mulai Terungkap

Kekuatan Shin Tae Yong di Timnas Indonesia Mulai Terungkap - GenPI.co
Kekuatan pelatih Shin Tae Yong di Timnas Indonesia mulai terungkap, ternyata begini. (foto: PSSI)

GenPI.co - Pengamat sepak bola, Hanif Marjuni, memberikan penilaian terhadap pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong.

Pasalnya di tangan Shin Tae Yong, Timnas Indonesia belum mengalami kekalahan di ajang Piala AFF 2020.

Kondisi itu membuat Timnas Indonesia melenggang ke partai puncak Piala AFF 2020 berjumpa Thailand.

BACA JUGA:  Semangat Juang Timnas Indonesia Dipuji, tapi Harus Perhatikan Ini

Diketahui, Timnas Indonesia sukses menghempaskan Singapura dalam babak semifinal dengan agregat 5-3.

Hanif mengatakan, Shin Tae Yong memiliki kepiawaian dalam menerapkan formasi yang ideal untuk Timnas Indonesia.

BACA JUGA:  Juragan 99 Kucurkan Bonus Rp 500 Juta untuk Timnas Indonesia

"Saya mencatat ada empat taktik yang diterapkan Shin Tae Yong, salah satunya 4-1-4-1" katanya kepada GenPI.co, Senin (27/12).

Dia mengatakan, Shin Tae Yong bisa dengan cepat merubah pola bermain Timnas Indonesia setelah melihat kekurangan dan kelebihan lawan.

BACA JUGA:  Final Timnas Indonesia vs Thailand Jadi Bukti Besar ke WADA

"Situasi yang sama pula Shin Tae Yong melihat kelebihan para pemainnya dan menutup kekurangan timnya," tambahnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya