Percaya Takhayul, Pelatih Thailand Bawa Gajah Perang Juara AFF

Percaya Takhayul, Pelatih Thailand Bawa Gajah Perang Juara AFF - GenPI.co
Pelatih Thailand, Alexandre Polking ke final leg 2 Thailand vs Indonesia. Foto: Instagram @thethaoso.cc

GenPI.co - Timnas Thailand menjadi juara Piala AFF 2020 setelah sukses menumbangkan Timnas Indonesia dengan skor 4-0 pada leg pertama dan 2-2 pada leg kedua, pada final di Stadion Nasional, Singapura, Sabtu (1/1).

Kemenangan ini tentu tak terlepas dari pelatih Alexandre Polking. Bahkan ia mengungkapkan rahasia yang membuatnya berhasil membawa Thailand juara untuk kesekian kalinya.

Dia percaya sebuah mitos alias takhayul. Menurutnya dengan mengenakan baju kemeja berwarna hitam membawa tim Gajah Perang selalu meraih kemenangan.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia Kalah Pengalaman, Thailand Juara Piala AFF 2020

Dilansir dari media Thailand Bongda, Polking selalu mempersiapkan kemejanya itu sebelum pertandingan.

Terbukti saat mengenakan baju kemeja itu, hingga saat ini timnas Thailand belum sekalipun menelan kekalahan.

BACA JUGA:  Prediksi Skor Indonesia vs Thailand di Leg Kedua Final AFF 2020

"Saya tidak mau mengganti baju ini sampai tim saya kalah. Kemeja ini selalu bersih saat saya pergi melatih. Selepas pertandingan pasti saya cuci," ungkap pelatih berusia 45 tahun itu.

Tidak heran sebelum bertanding mantan pelatih Ho Chi Minh City itu selalu mencuci dan memberikan minyak wangi.

BACA JUGA:  AFF Bongkar Kekuatan Vietnam, Timnas Indonesia Bisa Untung Besar

Pria blasteran Jerman-Brasil tersebut nyatanya berhasil membuktikan mitos tersebut. Timnas Thailand berhasil memboyong piala AFF 2020.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya