Timnas Indonesia Mundur, Presiden AFF Beri Pesan Menyentuh Kalbu

Timnas Indonesia Mundur, Presiden AFF Beri Pesan Menyentuh Kalbu - GenPI.co
Usai Timnas Indonesia dipastikan mundur dari ajang Piala AFF U-23, sang Presiden pun langsung beri pesan menyentuh kalbu. (foto: PSSI)

GenPI.co - Usai Timnas Indonesia dipastikan mundur dari ajang Piala AFF U-23, sang Presiden pun langsung beri pesan menyentuh kalbu.

Khiev Sameth selaku presiden AFF mengaku sedih saat mengetahui bahwa juara bertahan Piala AFF U-23 ini memutuskan untuk mengundurkan diri.

"Kami sangat sedih menerima berita dari PSSI, tapi sepenuhnya memahami dan berempati dengan Timnas Indonesia U-23," tulis Sameth dikutip dari situs resmi AFF, Senin (14/2).

BACA JUGA:  Tak Ikut AFF U23, Persiapan Timnas Indonesia di Sea Games Disorot

"Pandemi telah mempengaruhi banyak orang di kawasan Asean dan terus berdampak pada komunitas kita," tambahnya.

Lebih lanjut, Sameth mengungkapkan bahwa dirinya akan merindukan permainan Timnas Indonesia di atas lapangan.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia Mundur dari Piala AFF U-23, Asnawi Curhat

Hanya saja, dirinya juga lebih mementingkan kesehatan dan keselamatan para pemain Timnas Indonesia.

"Meskipun kami akan merindukan melihat timnas Indonesia U-23 mempertahankan gelar tahun ini, kami percaya bahwa kesehatan dan keselamatan semura orang," imbuhnya.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia Batal Ikut AFF U23, Koordinator SOS Sentil PSSI

Seperti diketahui, PSSI membeberkan dua alasan yang membuat timnas Indonesia batal mengikuti Piala AFF U-23 2022.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya