Marc Marquez Jujur Jelang MotoGP Mandalika, Indonesia Makin Harum

Marc Marquez Jujur Jelang MotoGP Mandalika, Indonesia Makin Harum - GenPI.co
Marc Marquez berikan pendapat jujurnya jelang MotoGP Mandalika 2022 yang dapat membuat nama Indonesia semakin harum di mata dunia. (foto: instagram.com/marcmarquez93)

GenPI.co - Marc Marquez berikan pendapat jujurnya jelang MotoGP Mandalika 2022 yang dapat membuat nama Indonesia semakin harum di mata dunia.

Pembalap andalan Repsol Honda, Marc Marquez secara mengejutkan hanya mampu finis di posisi kelima pada seri perdana MotoGP 2022 yang digelar di Qatar, Minggu (6/3).

Padahal, pembalap berjuluk The Baby Alien memulai balapan dari posisi ke-3.

BACA JUGA:  Mandalika Buka Jalan Tempat Wisata Olahraga, Daerah Lain Menyusul

Kini, Marquez siap kembali berkompetisi pada seri kedua MotoGP 2022 yang akan digelar di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Minggu (20/3) mendatang.

Menjelang ajang tersebut, Marquez baru-baru ini mengungkapkan pendapatnya terhadap sirkuit teranyar Indonesia tersebut.

BACA JUGA:  Jelang MotoGP Mandalika, Penerus Valentino Rossi Disebut Monyet

Berkaca pada pengalamannya dalam tes pramusim 11-13 Februari lalu, Marquez pun merangkum Sirkuit Mandalika sebagai sirkuit sederhana yang menghibur.

"Sirkuitnya sederhana dari segi tata letak, tetapi kondisi dalam tes (pramusim 11-13 Februari 2022) membuatnya menghibur, karena lintasannya sempat dibersihkan (karena kotor dan berdebu)," ujar Marquez dilansir dari Motosan pada Jumat (11/3).

BACA JUGA:  Asita Siapkan Ragam Paket Wisata dan Menonton MotoGP Mandalika

Marquez mengaku sempat kesulitan dalam tes tersebut lantaran kondisi sirkuit yang kotor, tetapi dirinya tetap antusias menyambut MotoGP Mandalika 2022, apalagi dengan trek yang telah diperbaiki.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya