Pasang Target Tinggi, RANS Cilegon FC Ogah Langsung Degradasi

Pasang Target Tinggi, RANS Cilegon FC Ogah Langsung Degradasi - GenPI.co
Pasang target tinggi, RANS Cilegon FC ternyata ogah langsung degradasi ke Liga 2. Foto: Theresia Agatha/GenPI.co

GenPI.co - Chief Operating Officer (COO) RANS Cilegon FC, Darius Sinathrya menegaskan bahwa timnya ingin berbicara banyak dalam gelaran Liga 1 2022/23.

Seperti diketahui, RANS Cilegon FC berhak bermain di Liga 1 musim depan setelah berhasil promosi dari Liga 2 musim 2021/22.

Darius mengatakan, RANS Cilegon FC tidak mau degradasi di musim pertamanya di Liga 1.

BACA JUGA:  Darius Sinathrya: RANS Cilegon FC Siap Menerima Hamka Hamzah

Sebab, menembus kasta teratas sepak bola Indonesia butuh perjuangan yang tidak main-main.

"Itu yang kami hindarilah, jangan sampai," katanya di Jakarta, Selasa (29/03).

BACA JUGA:  Darius Sinathrya Ungkap Markas RANS Cilegon FC

Dia menjelaskan, pihaknya tidak akan main-main membentuk skuad RANS Cilegon FC untuk Liga 1.

Hal itu agar RANS Cilegon FC bisa memberikan perlawanan sengit kepada setiap kontestan Liga 1 tanpa terkecuali.

BACA JUGA:  RANS Cilegon FC Siap Manjakan Rahmad Darmawan, Tim Makin Kuat

"Kami inginnya bisa kompetitif. Mudah-mudahan menjadi pesaing yang menghibur juga," ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya