Prediksi Ranking BWF Unfreeze: Fajar/Rian Turun Drastis

Prediksi Ranking BWF Unfreeze: Fajar/Rian Turun Drastis - GenPI.co
Pada prediksi ranking BWF unfreeze, ganda putra Indonesia yakni Fajar/Rian mengalami penurunan yang cukup drastis. (foto: BWF)

GenPI.co - Ranking BWF Kevin Sanjaya/Marcus Gideon diprediksi akan tetap kukuh, sedangkan Fajar Alfian/Rian Ardianto turun drastis dalam versi ranking unfreeze.

Seperti diketahui, peringkat dunia pemain bulu tangkis yang terdapat dalam laman resmi BWF saat ini masih diberlakukan aturan freeze atau pembekuan.

Aturan pembekuan tersebut telah diberlakukan oleh BWF sejak 31 Maret 2020.

BACA JUGA:  Kebangkitan Fajar/Rian di Swiss Open 2022 Bikin BWF Takjub

Keputusan tersebut diambil lantaran mempertimbangkan banyaknya turnamen yang tertunda atau dibatalkan selama pandemi Covid-19.

Sebelum pandemi, ranking BWF dihitung dari akumulasi poin tertinggi dari 10 turnamen yang diraih para atlet selama 52 minggu terakhir.

BACA JUGA:  Juara Swiss Open, Jonatan Christie dan Fajar/Rian Ketiban Rezeki

Kini, setelah sejumlah turnamen mulai dapat digelar kembali, BWF mempertimbangkan untuk melakukan transisi perhitungan ranking kembali pada aturan sebelum pandemi.

Melalui akun Instagram remsi BWF, Jumat (29/3), BWF menyampaikan bahwa saat ini sedang dilakukan pemantauan dan akan memberikan keterangan lebih lanjut terkait hal tersebut.

BACA JUGA:  Fajar/Rian Pecah Rekor di Swiss Open 2022, Herry IP Buka Suara

"BWF memantau dengan cermat keadaan Ranking Dunia BWF saat ini sebelum langsung memulai transisi menuju peringkat 52 minggu," tulis keterangan BWF.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya