Tenis Indonesia Minimal Raih 3 Emas di SEA Games 2021, Kata PELTI

Tenis Indonesia Minimal Raih 3 Emas di SEA Games 2021, Kata PELTI - GenPI.co
Timnas Tenis Indonesia minimal bisa meraih 3 medali emas di SEA Games 2021, kata PELTI. (foto: Gazza/GenPI.co)

GenPI.co - Ketua Umum Persatuan Lawn Tenis Indonesia (PELTI) Rildo Anwar optimistis Timnas Tenis Indonesia bisa menambah raihan medali emas pada SEA Games 2021 yang akan dimulai pada 12 Mei 2022 di Vietnam.

Pasalnya, pada edisi SEA Games sebelumnya Indonesia mampu meraih tiga medali emas.

“Minimal tiga emas, karena sekarang sudah ada beregu juga, berarti bisa bertambah dua lagi dari tujuh nomor itu,” ujar Rildo Anwar saat ditemui di Stadion Tenis Outdoor GBK, Jakarta, Selasa (12/4).

BACA JUGA:  PELTI Ingin Timnas Tenis Indonesia Juara Umum di SEA Games 2021

Tiga emas yang didapatkan Indonesia pada SEA Games 2019 datang dari nomor tunggal putri, ganda putri, dan ganda campuran.

Dengan bertambahnya jumlah nomor yang dipertandingkan, Rildo berharap raihan medali emas bisa bertambah juga dari sebelumnya.

BACA JUGA:  Petenis Aldila Sutjiadi Juara di Kolombia, Dapat Ratusan Juta

“Kalau kami bisa sampai lima (medali emas, red), ya alhamdulillah, tetapi kami tetap bertahan pada tiga yang itu,” tambahnya.

Selain raihan jumlah medali, Rildo juga berharap bisa tetap menjadi juara umum.

BACA JUGA:  Petenis Aldila Sutjiadi Luncurkan Kampanye Antikekerasan Seksual

Dia mengatakan target emas datang dari Christopher Rungkat, Aldila Sutjiadi, ganda putri, dan juga ganda putra.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya