Liga 1 Kembali Normal, Bagaimana dengan Kehadiran Penonton?

Liga 1 Kembali Normal, Bagaimana dengan Kehadiran Penonton? - GenPI.co
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengumumkan format Liga 1 musim 2022/23 akan kembali seperti semula, yakni ada penonton. Foto: Persebaya.id

GenPI.co - Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Mochamad Iriawan mengumumkan format Liga 1 musim 2022/23 akan kembali seperti semula.

Edisi terakhir Liga 1 sebelumnya dilangsungkan dengan sistem bubble terpusat.

Hal tersebut dilakukan karena kondisi pandemi covid-19 dan dilarangnya ada kerumunan.

BACA JUGA:  4 Klub Ganti Nama Jelang Liga 1 2022/23, Termasuk RANS Cilegon FC

“Format Liga 1 musim 2022/23 kembali ke format lama, ada home and away,” ujar pria yang akrab disapa Iwan Bule itu usai acara Kongres Biasa PSSI 2022 di Bandung pada Senin (30/5).

Tidak hanya secara format, Iriawan juga mengupayakan berlangsungnya Liga 1 sudah mulai bisa dihadiri penonton lagi.

BACA JUGA:  5 Besar Liga 1 Bakal Dikuasai Klub Kaya, Begini Kata Pengamat

Sebelumnya, seluruh pertandingan yang digelar Liga 1 tidak dapat dihadiri penonton karena adanya aturan pembatasan.

“Yang kami inginkan ialah penonton. Kalau kemarin karena covid-19 tidak ada, sekarang Insyaallah akan diajukan ke pemerintah,” ungkapnya.

BACA JUGA:  RANS Cilegon FC Target Masuk 5 Besar Liga 1, Pengamat Beri Saran

Meskipun demikian, pria yang akrab disapa Iwan Bule itu menunggu jumlah pasti dari penonton yang bisa hadir di stadion kira-kira berapa persen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya