Piala Asia 2023: Remehkan Timnas Indonesia, Kuwait Pakai Pelapis

Piala Asia 2023: Remehkan Timnas Indonesia, Kuwait Pakai Pelapis - GenPI.co
Timnas Kuwait diduga meremehkan Timnas Indonesia lantaran kabarnya hanya akan menurunkan pemain pelapis saat bertemu di Kualifikasi Piala Asia 2023. (foto: instagram.com/kuwaitfootball)

GenPI.co - Timnas Kuwait diduga meremehkan Timnas Indonesia lantaran kabarnya hanya akan menurunkan pemain pelapis saat bertemu di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia akan langsung berhadapan dengan tuan rumah, Kuwait dalam laga perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023, Rabu (8/6).

Meskipun belum mengumumkan line up skuad mereka, media Kuwait, Alanba memprediksi timnas mereka tidak akan mengerahkan kekuatan penuh saat menghadapi Timnas Indonesia.

BACA JUGA:  Ketum PSSI Buka-bukaan soal Kondisi Timnas Indonesia di Kuwait

Dalam laporan Alanba, Selasa (7/6), pelatih tim berjuluk Al-Azraq, Vitezslav Lavicka akan membagi kekuatan untuk bisa tampil maksimal dalam seluruh laga di Grup A.

"Jelas bahwa, pelatih Lavicka tidak akan mengelurkan semua kartu yang dimiliki di pertandingan pertama dan akan membagi kerja keras kepada semua pemain untuk tiga pertandingan agar tak kelelahan dan cedera," tulis Alanba.

BACA JUGA:  Ada Rasa Luis Milla di Skuad Timnas Indonesia Era Shin Tae Yong

Selain Timnas Indonesia dan Kuwait, Grup A juga akan dihuni oleh tim-tim kuat lainnya seperti Yordania dan Nepal.

Meskipun disinyalir akan menyimpan sejumlah pemain pilarnya, Kuwait tetap akan menurunkan beberapa pemain berpengalaman untuk menghadapi Timnas Indonesia.

Salah satu pemain inti yang disebut tidak ambil bagian pada laga perdana adalah striker Shabib Al-Khalidi, sebagai gantinya memainkan pelapis Youssef Nasser.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya