Indonesia 3 Besar SEA Games, Menpora Nilai DBON Berjalan Baik

Indonesia 3 Besar SEA Games, Menpora Nilai DBON Berjalan Baik - GenPI.co
Menpora Zainudin Amali. Foto: Kemenpora

Ke depan Menpora Amali juga akan menggunakan cara dan sistem yang sama dalam keberangkatan atlet, bahkan akan lebih ketat lagi. Tahun 2023 sendiri akan ada Asian Games dan SEA Games Kamboja.

"Hasil ini menurut saya belum berhasil, karena tantangan kita ke depan jauh lebih berat. Target utama kita adalah Olimpiade, untuk menuju ke sana kita harus mulai dari sekarang perubahan paradigma olahraga Indonesia," ujar Menpora.

Menpora Amali juga meyakini, jika perubahan paradigma baru olahraga konsisten dijalankan dengan baik. Maka target Olimpiade 2044 menuju Indonesia Emas tahun 2045, Indonesia akan masuk 5 besar dunia.

BACA JUGA:  Menpora: Ditinggal Greysia Polli, Apriyani/Fadia Tetap Cemerlang

"Saya yakin kita bisa menembus 5 besar dunia, jika kita konsisten dengan perubahan paradigma baru olahraga," yakin Menpora. (dkk/jpnn)

Video viral hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya