Persib dan Persebaya Satu Grup, Kota Bandung Siap Sambut Bonek

Persib dan Persebaya Satu Grup, Kota Bandung Siap Sambut Bonek - GenPI.co
Persib Bandung akan berlaga di grup neraka bersama Persebaya Surabaya, Bali United, dan Bhayangkara FC pada gelaran Piala Presiden 2022. Foto: dok. humas

GenPI.co - Persib Bandung akan berlaga di grup neraka bersama Persebaya Surabaya, Bali United, dan Bhayangkara FC pada gelaran Piala Presiden 2022.

Kota Bandung bakal kedatangan Bonek alias pendukung Persebaya.

Suporter yang terkenal akan militansi dan loyalitasnya ini tentu disambut baik oleh masyarakat Kota Bandung. Terlebih, Bonek juga memiliki kedekatan emosional dengan para Bobotoh atau pendukung Persib Bandung.

BACA JUGA:  Dibikin Malu Timnas Indonesia di Piala Asia, Kuwait Kena Sial

"Kami akan mempersiapkan sebatas yang kami mampu (terkait kedatangan Bonek ke Kota Bandung)," ujar Yana di Bandung Jumat, (10/6/2022).

Ada satu titik di Stadion GBLA yang dipersiapkan oleh Pemkot Bandung beserta jajaran TNI dan Kepolisian, yakni area parkir biru Stadion GBLA.

BACA JUGA:  Kekuatan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Bikin Nepal Takut

Yana menyebut titik tersebut dipilih karena infrastruktur dan lahannya yang memadai untuk menampung potensi kedatangan Bonek ke Kota Bandung.

"Dapur umum juga dipersiapkan. Kita dibantu oleh pihak TNI-POLRI juga," ucap Yana.

BACA JUGA:  Jelang Piala Presiden, Persikabo 1973 Boyong 28 Pemain ke Malang

Sebagai informasi, Persib akan bertemu Persebaya di Grup C Piala Presiden 2022. Pertandingan Persib melawan Persebaya dijadwalkan berlangsung pada 17 Juni 2022. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya