Malaysia Open: Hancurkan Monster China, Apriyani/Fadia Belum Puas

Malaysia Open: Hancurkan Monster China, Apriyani/Fadia Belum Puas - GenPI.co
Sukses menghancurkan 'monster' China pada ajang Malaysia Open 2022, pasangan Apriyani/Fadia mengaku belum puas. (foto: PBSI)

GenPI.co - Setelah sukses menghancurkan 'monster' China pada ajang Malaysia Open 2022, pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti mengaku belum puas.

Rasa puas itu tak lepas dari keinginan Apriyani/Fadia yang sangat berambisi mencetak gelar BWF World Tour perdana dari ajang Malaysia Open 2022.

Ganda putri peringkat ke-133 ini begitu bersemangat setelah sukses menundukkan pasangan peringkat satu dunia asal China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan pada babak perempat final, Jumat (1/7).

BACA JUGA:  Meski Gagal di Indonesia Open, Apriyani/Fadia Bisa Guncang Dunia

"Dari pertandingan tadi kami belum puas, kami mau juara. Harus haus (gelar) juara," kata Fadia dikutip dari laman resmi PBSI.

Sebagai junior, Fadia mengaku tegang saat menghadapi 'monster' ganda putri asal China. Tak mengherankan memang, mengingat Chen Qing Chen/Jia Yi Fan memiliki segudang pengalaman yang besar.

BACA JUGA:  Apriyani/Fadia Terhenti di Indonesia Open, Fans: Jangan Dihujat!

Pada pertemuan perdana yang terjadi di babak final Indonesia Masters bulan lalu, Fadia sempat kalah. Hal itu pun memberikan pengalaman tak mengenakan baginya.

Meski begitu, pada perjumpaan di Axiata Arena hari ini Fadia bersama Apri tampil lebih solid dan mampu menyingkirkan Chen/Jia dengan tiga gim 14-21, 21-13, 21-16.

BACA JUGA:  Apriyani/Fadia Gagal Balas Dendam, Fans Sorot Indonesia Open 2022

"Sedikit tegang juga tapi saya fokus saja satu poin demi satu poin. Mereka juga ternyata tidak menyerah, kualitasnya tetap bagus jadi saya pikir satu poin itu sangat penting. Ini jadi pelajaran ke depan," Fadia menceritakan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya