Tanpa Wakil di Malaysia Masters, Media Lokal Beri Judul Nyeleneh

Tanpa Wakil di Malaysia Masters, Media Lokal Beri Judul Nyeleneh - GenPI.co
Media Malaysia memberi judul nyeleneh pada artikel terkait tiadanya wakil mereka di Malaysia Masters 2022. (foto: BWF)

Sebelumnya, tunggal putra andalan Malaysia, Lee Zii Jia memang menarik diri dari turnamen tersebut, sehingga Negeri Jiran hanya bisa mengandalkan pemain pelapisnya Soong Joo Ven, Leong Jun Hao, Liew Daren, dan Ng Tze Yong.

Dari empat nama tersebut, tiga nama terdepan langsung gugur sejak babak pertama dan hanya menyisakan Ng Tze Yong yang melaju ke babak 16 besar Malaysia Masters 2022.

Namun, langkah Ng Tze Yong pun tak berjalan panjang, dia gagal ke perempat final setelah diadang unggulan keempat asal Taiwan, Chou Tien Chen.

BACA JUGA:  Ukir Rekor di Malaysia Masters, Gregoria Mariska Bongkar Rahasia

Dalam laga yang digelar di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Kamis (7/7), Ng Tze Yong tumbang dengan skor 21-18, 21-16.

Kondisi di sektor tunggal putri pun tidak lebih baik, setelah satu-satunya wakil mereka, Goh Jin Wei dikalahkan oleh pemain nomor dua dunia asal Taiwan, Tai Tzu Ying dengan skor 16-21, 21-7, 21-9.(*)

BACA JUGA:  Legenda Remehkan Tunggal Putra Indonesia di Malaysia Masters 2022

Simak video berikut ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya