BWF Bongkar Rahasia Kekuatan Anthony Ginting, Rival Bisa Hancur

BWF Bongkar Rahasia Kekuatan Anthony Ginting, Rival Bisa Hancur - GenPI.co
BWF membongkar rahasia dari kekuatan mengerikan Anthony Ginting, para rival bisa hancur. (foto: BWF)

Hingga awal tahun ini, Ginting tercatat hanya mampu sekali mencapai semifinal yakni di Swiss Open, Maret lalu, sementara sisanya lebih banyak tersingkir di babak-babak awal.

Dalam kondisi tersebut, Ginting tetap dipercaya untuk menjadi pemain tunggal pertama Timnas Indonesia di Piala Thomas 2022, Mei lalu.

Terlepas dari tiga kekalahannya di babak penyisihan grup, performa Ginting perlahan tapi pasti membaik.

BACA JUGA:  Anthony Ginting Buka Puasa Gelar, Presiden Jokowi Beri Respons

Setelahnya, Ginting tercatat mencapai tiga perempat final dan satu semifinal pada empat kompetisi yang diikutinya.

Dan kini, gelar juara Singapore Open 2022 diprediksi akan menjadi batu lompatan bagi Ginting untuk mempertahankan performa terbaiknya.

BACA JUGA:  Banting Raket Saat Juara Singapore Open, Anthony Ginting Lega

“Saya belajar banyak dari kesulitan. Kepercayaan diri saya mulai meningkat dari pengalaman ini. Sekarang saya lebih percaya pada diri dan kemampuan saya, tetapi saya harus terus bekerja keras," tutur Ginting.

Kembalinya performa Ginting tentu akan menjadi peringatan bagi para pesaingnya untuk semakin waspada.(*)

BACA JUGA:  Singapore Open: Teknik Anthony Ginting Bikin Legenda Tergila-gila

Heboh..! Coba simak video ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya