Hapus Kutukan, Lee Yang/Wang Chi Lin Belajar ke Ganda Indonesia

Hapus Kutukan, Lee Yang/Wang Chi Lin Belajar ke Ganda Indonesia - GenPI.co
Ingin hapus kutukan, Lee Yang/Wang Chi Lin dikabarkan belajar ke ganda putra Indonesia. (foto: instagram.com/leeyang0812)

GenPI.co - Pasangan bulu tangkis ganda putra Taiwan, Lee Yang/Wang Chi Lin berencana menjadi murid di Indonesia demi menghapus kutukan yang mereka alami.

Seperti diketahui, Lee Yang/Wang Chi Lin seolah terkena kutukan pascameraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020.

Ganda putra yang pernah digadang-gadang akan merebut takhta peringkat satu dunia dari wakil Indonesia, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon ini justru mengalami penurunan drastis pasca meraih gelar bergengsi.

BACA JUGA:  Frustrasi, Lee Yang/Wang Chi Lin Buang Status Juara Olimpiade

Mereka tampak kesulitan keluar dari tekanan dan bermain lepas pada setiap pertandingan, ganda putra nomor empat dunia ini bahkan kerap tersingkir di babak-babak awal.

Puncaknya terjadi saat mereka dipermalukan pemain non-unggulan Malaysia, Man Wei Chong/Tee Kai Wun di hadapan ribuan penggemar sendiri.

BACA JUGA:  Bukan Kevin/Marcus, Fajar/Rian Pembawa Sial Lee Yang/Wang Chi Lin

Lee Yang/Wang Chi Lin gagal meraih emas Taipei Open 2022 usai kandas melalui tiga game dengan skor 18-21, 21-11, 18-21 di final, Minggu (24/7).

Setelah kekalahan tersebut, Lee Yang mengungkapkan bahwa dirinya perlu belajar dari ganda putra Indonesia.

BACA JUGA:  Bantai Lee Yang/Wang Chi Lin, Fajar/Rian Puas Balas Dendam

Hal ini diketahui saat Lee Yang memberikan tanggapan atas komentar yang ditinggalkan pelatih ganda putra Indonesia, Herry IP di akun Instagram-nya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya