Kabar Bahagia dari Vietnam, Shin Tae Yong Bawa Timnas Indonesia Juara

Kabar Bahagia dari Vietnam, Shin Tae Yong Bawa Timnas Indonesia Juara - GenPI.co
Sebuah kabar bahagia datang dari Vietnam, yang mana bisa membuat Shin Tae Yong membawa Timnas Indonesia juara. (foto: PSSI)

GenPI.co - Media Vietnam Soha memberikan kabar bahagia yang membuka peluang Timnas Indonesia meraih gelar juara bersama Shin Tae Yong.

Seperti diketahui, dalam waktu kurang dari empat bulan, Shin Tae Yong akan memimpin Timnas Indonesia tampil di Piala AFF 2022.

Setelah finis sebagai runner-up pada Piala AFF 2020, Shin Tae Yong berpeluang untuk mempersembahkan gelar juara perdana bersama Timnas Indonesia pada Piala AFF 2022.

BACA JUGA:  Shin Tae Yong Tak Pernah Muncul, Ketum PSSI Beri Jawaban

Apalagi, salah satu pesaing terkuatnya yakni Timnas Vietnam kemungkinan tidak membawa skuad terkuat mereka.

Melansir dari Soha, Kamis (18/8) pemain andalan Timnas Vietnam yaitu Nguyen Quang Hai berpotensi absen pada Piala AFF 2022.

BACA JUGA:  Bima Sakti, Murid Sven-Goran Eriksson, Luis Milla hingga Shin Tae Yong

Salah satu alasan utamanya yaitu klub Prancis, Pau FC yakni tempat Quang Hai bernaung kemungkinan tidak akan melepasnya, mengingat Piala AFF tidak masuk dalam kalender FIFA.

“Jika dia kembali ke Vietnam untuk menghadiri Piala AFF 2022, Quang Hai mungkin akan melewatkan lima pertandingan Pau FC," tulis Soha.

BACA JUGA:  Naturalisasi Timnas Indonesia Beri Kabar Baik, Shin Tae Yong Puas

"Sementara itu, dia berpeluang untuk terus diberikan posisi di tim. Ini adalah masalah yang harus dipertimbangkan Quang Hai," imbuhnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya