Ketum PSSI Beri Kabar Bahagia untuk Timnas Indonesia U-16, Ini Dia

Ketum PSSI Beri Kabar Bahagia untuk Timnas Indonesia U-16, Ini Dia - GenPI.co
Ketum PSSI beri kabar bahagia untuk Timnas Indonesia U-16. Foto: Sapta Priwasana/GenPI.co

GenPI.co - Tim nasional U-16 Indonesia diharapkan bisa masuk ke dalam lima besar Piala Asia U-17 2023.

Hal itu diungkapkan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan kepada awak media di sela-sela menghadiri Perayaan HUT RI dan Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (17/8/2022).

"Nanti kan ada Piala Asia (U-17). Kami harapkan minimal saya ingin masuk lima besar," tegas pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.

BACA JUGA:  Ketua PSSI Mochamad Iriawan Kecewa Berat, Ancaman Nggak Main-main

Dia menyadari level U-17 Asia bukanlah sesuatu yang bisa dianggap remeh sehingga belum saatnya mematok target ambisius menjadi juara.

PSSI juga memastikan skuad besutan Bima Sakti melakukan TC (pemusatan latihan -red), baik dalam negeri maupun luar negeri.

BACA JUGA:  PSSI Istirahatkan 5 Wasit Liga 1, Tanpa Ampun

"Tentunya kalau nomor satu kan lawan-lawannya luar biasa. Kalau nomor lima besar (bisa) kami targetkan," ungkapnya.

Seperti diketahui, Indonesia akan diwakili tim nasional U-16 yang pekan lalu baru saja menjuarai Piala AFF U-16 2022, tetapi mereka terlebih dulu harus mengikuti fase kualifikasi memperebutkan tiket putaran final Piala Asia U-17.

BACA JUGA:  Ketum PSSI Angkat Piala, Akmal Marhali Beri Pesan Menohok

Indonesia bakal bertindak sebagai tuan rumah untuk pertandingan-pertandingan Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 yang dihuni Guam, Malaysia, Palestina, dan Uni Emirat Arab.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya