Antonsen Dihajar Kenta, BWF Beri Peringatan ke Anthony Ginting

Antonsen Dihajar Kenta, BWF Beri Peringatan ke Anthony Ginting - GenPI.co
BWF memberikan peringatan kepada Anthony Ginting setelah unggulan ketiga asal Denmark Anders Antonsen dihajar Kenta Nishimoto. (foto: Badminton Photo)

GenPI.co - Federasi Bulu tangkis Dunia (BWF) memberikan peringatan kepada sektor tunggal putra termasuk Anthony Ginting setelah unggulan ketiga asal Denmark Anders Antonsen dihajar Kenta Nishimoto.

Anders Antonsen dipastikan terhenti pada babak pertama Kejuaraan Dunia 2022 usai dikalahkan oleh wakil tuan rumah, Kenta Nishimoto, Senin (22/8).

Dalam laga yang digelar di Gimnasium Metropolitan Tokyo itu, tunggal putra kedua Denmark itu tumbang melalui dua game langsung dengan skor 21-15, 21-19 dalam waktu 1 jam 1 menit.

BACA JUGA:  Nyaris Dikalahkan Brasil, Anthony Ginting Bongkar Biang Keladi

Hasil ini tentu menjadi kejutan besar, mengingat Kenta Nishimoto merupakan pemain dengan 18 peringkat di bawah Antonsen, wakil tuan rumah itu juga pernah menelan 7 kekalahan dari 8 pertemuan sebelumnya.

Kondisi ini pun membuat BWF menilai telah terjadi kekalahan mengecewakan di babak pertama Kejuaraan Dunia 2022.

BACA JUGA:  BWF Kaget Anthony Ginting Dikalahkan Brasil di Kejuaraan Dunia 2022

BACA JUGA:  Nyaris Kalah, Anthony Ginting Bantai Brasil di Kejuaraan Dunia 2022

"Peringatan berbahaya! Pahlawan tuan rumah Kenta Nishimoto mengalahkan unggulan nomor 3 Anders Antonsen," tulis BWF melalui Instagram-nya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya