Tantang Shi Yuqi, Kekuatan Menakjubkan Anthony Ginting Dibongkar BWF

Tantang Shi Yuqi, Kekuatan Menakjubkan Anthony Ginting Dibongkar BWF - GenPI.co
BWF membongkar kekuatan Anthony Ginting jelang pertemuan melawan tunggal putra China Shi Yuqi. (foto: PBSI)

GenPI.co - Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) membongkar kekuatan Anthony Ginting jelang pertemuan melawan tunggal putra China Shi Yuqi.

Anthony Ginting berhasil melaju ke babak 16 besar Kejuaraan Dunia 2022 usai mengalahkan wakil Mauritius, Georges Julien Paul, Selasa (23/8).

Bermain di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang, Ginting sukses mengalahkan Paul melalui dua game langsung dengan skor 21-10, 21-16 dalam pertandingan berdurasi 29 menit.

BACA JUGA:  Lawan Shi Yuqi, Anthony Ginting Bikin Ofisial Olimpiade Gagal Fokus

Menanggapi hasil tersebut, Ginting mengaku kondisinya lebih baik dibandingkan babak sebelumnya, karena masih beradaptasi dengan lapangan dan atmosfer di sana.

Hal ini terungkap dalam wawancara usai laga yang diunggah melalui Instagram resmi BWF, Selasa (23/8).

BACA JUGA:  Kejuaraan Dunia: Selalu Kalah Lawan Shi Yuqi, Anthony Ginting Jujur

BACA JUGA:  Lawan Shi Yuqi di Kejuaraan Dunia, Anthony Ginting Pecahkan Rekor

Dalam unggahan tersebut, BWF juga menyoroti kekuatan Ginting yang terletak pada kelincahan kakinya semakin membaik dibandingkan laga sebelumnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya