Kilas Balik Liga Primer Inggris 2010/2011

Makin Tak Berdaya, Liverpool Hancur di Kandang Everton

Makin Tak Berdaya, Liverpool Hancur di Kandang Everton - GenPI.co
Liverpool semakin tak berdaya di Liga Primer Inggris saat hancur di kandang rival sekota Everton. (foto: REUTERS/Phil Noble)

GenPI.co - Liverpool semakin tak berdaya di Liga Primer Inggris saat hancur di kandang rival sekota Everton.

Kekalahan Liverpool di kandang Everton itu terjadi dalam ajang Liga Primer Inggris 2010/2011 pekan kedelapan, Minggu (17/10/2010).

Bermain di Goodison Park Stadium, Liverpool kala itu datang dalam kondisi yang sangat mengenaskan.

BACA JUGA:  Menggila di Goodison Park, Liverpool Bantai Everton Tanpa Ampun

The Reds arahan Roy Hodgson saat itu tengah dalam performa yang buruk, dan terlempar ke peringkat ke-19 klasemen Liga Primer Inggris.

Padahal, Liverpool kala itu masih diperkuat oleh beberapa pilarnya seperti Fernando Torres, Joe Cole, Pepe Reina, Steven Gerrard, Lucas Leiva, Maxi Rodriguez, Raul Meireles, hingga Jamie Carragher dan Martin Skrtel.

BACA JUGA:  Mental Baja, Liverpool Bangkit Bungkam Newcastle United di Anfield

Berbanding terbalik dengan Liverpool, Everton yang kala itu masih dilatih David Moyes berada di tempat yang lebih baik, yakni peringkat ke-11.

Meski hanya diperkuat oleh beberapa bintangnya kala itu seperti Mikel Arteta, Johnny Heitinga, Leighton Baines dan Phill Neville, The Toffees berhasil tampil meyakinkan di depan publik sendiri.

BACA JUGA:  Penutupan Bursa Transfer: Liverpool, Chelsea dan Barcelona Sibuk!

Everton membutuhkan waktu 34 menit untuk bisa meraih keunggulan atas Liverpool lewat gol yang dicetak Tim Cahill.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya