
GenPI.co - Tim Indonesia gagal total dalam turnamen bulutangkis Japan Open 2022.
Dari 13 wakil Indonesia yang diterjunkan ke Japan Open 2022 pada 30 Agustus - 4 September, tak ada satu pun yang mampu membawa pulang gelar juara.
Langkah terjauh wakil Indonesia bahkan hanya mencapai babak perempat final.
BACA JUGA: Rionny Mainaky Beri Wejangan Jelang Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis
Lima wakil Merah Putih di perempat final yakni Chico Aura Dwi Wardoyo, Gregoria Mariska Tunjung, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi seluruhnya gagal melaju ke semifinal nomor masing-masing.
Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Rionny Mainaky menyatakan hasil tersebut memang jauh dari harapan dan akan menjadi pekerjaan rumah yang berat bagi dirinya beserta tim pelatih.
BACA JUGA: Leo/Daniel dan Apriyani/Fadia Cedera, Rionny Mainaky Beri Sikap
Namun, dia menegaskan para pemain telah berjuang mati-matian menghadapi lawan-lawannya yang berada selevel.
Rionny juga mengungkapkan penyebab kegagalan itu karena minimnya waktu penyesuaian bagi para pemain terhadap kondisi lapangan dan shuttlecock.
BACA JUGA: Gregoria Mariska Makin Cantik, Rionny Mainaky Buka-bukaan
"Evaluasi terpenting saya adalah bagaimana penyesuaian kami dengan kondisi lapangan dan shuttlecock. Ini terjadi di sini dengan kondisi lapangan yang stabil dan laju shuttlecock yang lambat membuat anak-anak memang agak kesulitan," ujar Rionny dalam keterangan resmi PBSI di Jakarta, Minggu (4/9/2022).
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News