Kilas Balik Kualifikasi Piala Asia U-20 2020

Timnas Indonesia U-19 Menggila, Langkah Timor Leste Terhenti

Timnas Indonesia U-19 Menggila, Langkah Timor Leste Terhenti - GenPI.co
Langkah Timor Leste di Kualifikasi Piala Asia U-20 terhenti setelah dikalahkan oleh Timnas Indonesia U-19 yang menggila di atas lapangan. (foto: AFF)

Timor Leste U-19 sendiri sempat memberikan perlawanan, dengan menyamakan kedudukan lewat tendangan penalti yang dieksekusi oleh Mouzinho Barreto de Lima pada menit ke-51.

Namun, Timnas U-19 berhasil unggul kembali setelah pemain Timor Leste bernama Gumario mencetak gol bunuh diri pada menit ke-62.

Terakhir, Fathur Rahman kembali menjadi momok para pemain Timor Leste U-19 dengan mencetak gol keduanya pada menit ke-77.

BACA JUGA:  Vietnam Alami Kondisi Buruk, Timnas Indonesia U-19 Ketiban Untung

Kekalahan dari Timnas Indonesia U-19 menjadi cikal bakal terhentinya Timor Leste pada ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2020.

Pasalnya, Timor Leste U-19 kembali menelan kekalahan dua kali dari Hong Kong dan Korea Utara pada dua laga sisa.

BACA JUGA:  Sesumbar, Timor Leste Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia U-19

Kemenangan itu bisa saja terulang kembali saat Timnas Indonesia U-19 bersua dengan Timor Leste pada fase grup F laga Kualifikasi Piala Asia U-20 2022, Rabu (14/9/2022) pukul 20:00 WIB di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.(*)

Video heboh hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya