Lawan Timnas Indonesia, Ranking Curacao Tak Bikin Shin Tae Yong Gentar

Lawan Timnas Indonesia, Ranking Curacao Tak Bikin Shin Tae Yong Gentar - GenPI.co
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong tampaknya tidak gentar dengan ranking FIFA yang dimiliki oleh Curacao. (foto: PSSI)

GenPI.co - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong tampaknya tidak gentar dengan ranking FIFA yang dimiliki oleh Curacao.

Bahkan, Shin Tae Yong menilai laga melawan Curacao akan menjadi ajang meningkatkan performa skuad Garuda di atas lapangan.

Hal tersebut tak lepas dari ranking FIFA yang dimiliki oleh Timnas Curacao saat ini, yakni peringkat ke-84 dunia.

BACA JUGA:  Jelang Lawan Curacao, Timnas Indonesia Dapat Angin Segar

Angka tersebut tentu saja sangat jauh bila dibandingkan dengan milik Timnas Indonesia, yang ada di peringkat 155 dunia.

"Memang sangat tinggi ya rangkingnya (Curacao), jadi saya ingin melihat tim kita apakah bisa melawan tim bagus ini dengan baik atau tidak, dan apakah bisa memainkan permainan yang kita inginkan," kata Shin Tae Yong saat konferensi pers, Jumat (23/9).

BACA JUGA:  Timnas Indonesia Ditakuti Asia, Shin Tae Yong Dapat Gelar Pahlawan

Dengan menghadapi lawan yang lebih bagus, Shin Tae Yong bersama tim pelatih bisa memperbaiki performa dan memainkan skema antisipasi bila menghadapi tim yang lebih kuat.

Sehingga seperti apa pun hasilnya nanti saat melawan Curacao, Timnas Indonesia bisa lebih berpengalaman.

BACA JUGA:  Timnas Basket Indonesia TC di Amerika Serikat, Begini Tujuannya

Meski begitu, dirinya tetap mempersiapkan skuad Garuda dengan matang untuk menghadapi Curacao.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya