Ranking FIFA Timnas Indonesia Melonjak Drastis, Jauhi 2 Tim Eropa

Ranking FIFA Timnas Indonesia Melonjak Drastis, Jauhi 2 Tim Eropa - GenPI.co
Lonjakan drastis Timnas Indonesia di ranking FIFA membuat Skuad Garuda meninggalkan jauh dua tim Eropa. (foto: PSSI)

GenPI.co - Lonjakan drastis Timnas Indonesia di ranking FIFA membuat Skuad Garuda meninggalkan jauh dua tim Eropa.

Pada ranking terbaru FIFA yang dirilis Kamis (6/10), Timnas Indonesia mengalami peningkatan posisi dari rilisan sebelumnya Kamis (25/8).

Keberhasilan Timnas Indonesia arahan Shin Tae Yong mengalahkan Curacao dua kali pada FIFA Matchday, berdampak besar dalam perubahan ranking Skuad Garuda.

BACA JUGA:  Bawa Timnas Indonesia Bantai Curacao, Elkan Baggott Dapat PR Berat

Diketahui, Timnas Indonesia yang sebelumnya berada di peringkat 155 pada rilisan Kamis (25/8), kini telah naik ke posisi 152 pada Kamis (6/10).

Timnas Indonesia kini mengumpulkan 1033.9 poin, bertambah 14.71 poin setelah mengalahkan Curacao yang sebelumnya berada di peringkat ke-84 dunia saat datang pertama kali ke Tanah Air (kini menjadi 86).

BACA JUGA:  Dipermalukan 2 Kali, Pelatih Curacao Akui Dihukum Timnas Indonesia

Raihan Timnas Indonesia itu jauh lebih baik dibandingkan yang dialami oleh dua tim Eropa, yakni Malta dan Moldova.

Dua tim yang berkompetisi di UEFA Nations League D 2022/23 itu berada jauh di bawah Timnas Indonesia pada update ranking FIFA per Kamis (6/10).

BACA JUGA:  Shin Tae Yong Bongkar Rahasia Timnas Indonesia Bisa Kalahkan Curacao

Diketahui, Malta kini berada di posisi ke-168 dengan 977.92 poin. Sedangkan Moldoba di peringkat 174 dengan 961.23 poin.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya