Darwin Nunez, Makin Lama Kian Mengerikan di Liverpool

Darwin Nunez, Makin Lama Kian Mengerikan di Liverpool - GenPI.co
Striker Darwin Nunez mulai menunjukkan taring mengerikan yang dia miliki untuk lini depan Liverpool. (foto: Twitter Liverpool)

GenPI.co - Striker Darwin Nunez mulai menunjukkan taring mengerikan yang dia miliki untuk lini depan Liverpool.

Kemenangan Liverpool 2-0 atas Napoli pada fase grup A Liga Champions 2022/23 tak bisa lepas dari sosok Darwin Nunez.

Pada laga yang berlangsung di Anfield, Rabu (2/11) dini hari WIB, pelatih Jurgen Klopp tidak menurunkan Nunez sejak menit awal pertandingan.

BACA JUGA:  Mohamed Salah Bersinar di Liga Champions, Liverpool Cetak Sejarah Baru

Tanpa kehadiran Nunez, The Reds mengalami kesulitan untuk menggempur ketatnya lini pertahanan pemuncak klasemen Serie A Italia tersebut.

Bahkan, Napoli sempat mencetak gol pada menit ke-53 lewat aksi Leo Ostigard yang sayangnya gol tersebut dianulir oleh VAR.

BACA JUGA:  Liverpool Pesta di Anfield, Rekor Mencengangkan Napoli Hancur

Jurgen Klopp pun mencoba peruntungan lainnya. Eks pelatih Borussia Dortmund itu memasukkan Darwin Nunez pada menit ke-73 untuk menggantikan Curtis Jones.

Hasilnya pun berbuah manis. Nunez menjadi pembeda dengan mencetak satu assist kepada Mohamed Salah pada menit ke-85.

BACA JUGA:  Keras Kepala, Jurgen Klopp Ogah Rombak Skuad Liverpool

Tak hanya itu saja. Striker Timnas Uruguay tersebut juga berhasil mencetak gol pada menit ke-90+8 sekaligus mengunci kemenangan Liverpool 2-0 atas Napoli.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya