Resmi Dilantik, Ketum PP Pelti Targetkan Tenis Masuk DBON

Resmi Dilantik, Ketum PP Pelti Targetkan Tenis Masuk DBON - GenPI.co
Resmi Dilantik, Ketum PP Pelti Targetkan Tenis Masuk DBON - Edward Omar Sharif Hiariej. Foto: Sapta Priwasana/GenPI.co

GenPI.co - Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Lawan Tenis Indonesia (PP PELTI) periode 2022-2027 Edward Omar Sharif Hiariej berharap tenis bisa masuk dalam cabang olahraga unggulan Desain Besar Olahraga Nasional (DBON).

Hal tersebut diungkapkan dalam acara pelantikan di Auditorium Wisma Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (14/12).

Sebagaimana diketahui, saat ini cabor tenis belum dianggap sebagai unggulan dalam DBON.

BACA JUGA:  Bidadari Brasil, Petenis Cantik yang Bikin Pria Jatuh Cinta

“Merupakan cita-cita kami pengurus Pelti bahwa tenis harus masuk dalam DBON sebagai cabor unggulan,” pungkas pria yang akrab disapa Prof. Eddy tersebut.

Prof. Eddy menjelaskan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali juga mengatakan bukan tidak mungkin tenis nantinya bisa masuk sebagai cabor unggulan DBON.

BACA JUGA:  Cantiknya Bidadari Rusia, Atlet Tenis Paling Seksi di Dunia!

Hal tersebut dikarenakan adanya sistem promosi dan degradasi dalam DBON.

Cabor yang dianggap unggulan tidak akan selamanya mendapatkan status tersebut karena yang dinilai merupakan prestasi yang didapatkan tiap cabor.

BACA JUGA:  ITF Championships M25 2022 Siap Digelar, Petenis Rebutkan Total Rp400 Juta

“Tadi pak Menpora sudah berjanji (tenis, red) akan masuk, tetapi harus menunjukkan prestasi, dan itu akan kami lakukan,” tegas Edward.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya