
GenPI.co - Mantan pelatih Timnas Indonesia U-16 Fakhri Husaini masih meragukan visi Erick Thohir yang ingin menggunakan VAR di Liga Indonesia.
Seperti diketahui, Erick Thohir resmi terpilih sebagai Ketua Umum PSSI periode 2023-2027 pada Kongres Luar Biasa (KLB) yang berlangsung Kamis (16/2) di Hotel Sanghri La, Jakarta.
Terpilihnya Erick Thohir pun membuat para fans sepak bola Tanah Air menantikan janji-janji sang Menteri BUMN tersebut, salah satunya penggunaan VAR di Liga Indonesia.
BACA JUGA: Jadi Ketum PSSI, Erick Thohir Didukung Habis-habisan oleh FAPSI
Menanggapi hal tersebut, Fakhri Husaini meragukan penggunaan VAR di Liga Indonesia akan berjalan mulus layaknya negara-negara Eropa.
Mantan pelatih Timnas Indonesia U-19 itu menilai penggunaan VAR bisa berdampak pada durasi jalannya pertandingan, yang seharusnya 2x45 menit bisa menjadi 3 jam.
BACA JUGA: PSSI Dipimpin Erick Thohir, Ridwan Kamil: Beliau Berpengalaman Urus Sepak Bola
“Untuk VAR, saya jadi khawatir nanti kalau VAR dipakai, bisa jadi pertandingan di Liga Indonesia tidak selesai 2×45 itu, bisa tiga jam tidak selesai,” kata Fakhri Husaini di YouTube iNews yang diunggah pada Kamis (16/2).
BACA JUGA: Sriwijaya FC Beri Respons Terkait Erick Thohir Jadi Ketum PSSI
Alasannya? Fakhri menilai level sepak bola Indonesia tidak seperti liga-liga top Eropa yang telah menjadi tolak ukur dunia.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News