Persija Ketemu Egy saat Lawan Dewa United, Thomas Doll Enggan Meremehkan

Persija Ketemu Egy saat Lawan Dewa United, Thomas Doll Enggan Meremehkan - GenPI.co
Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll enggan menganggap enteng Egy Maulana Vikri dan kawan-kawannya di Dewa United. (foto: Dok GenPI.co)

GenPI.co - Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll enggan menganggap enteng Egy Maulana Vikri dan kawan-kawannya di Dewa United.

Seperti diketahui, Persija Jakarta akan melakoni bertandang melawan Dewa United pada laga lanjutan Liga 1 2022/23, Senin (9/4) pukul 20:30 WIB.

Bermain di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Thomas Doll tidak ingin anak asuhnya meremehkan Dewa United.

BACA JUGA:  Balas Sindiran Shin Tae Yong, Egy Maulana Vikri Beri Pembelaan

Thomas Doll pun menyinggung pertemuan pertama antara keduanya di Liga 1 2022/23 yang mana Persija mampu mengalahkan Dewa United dengan kemenangan 3-2.

"Ya kami menang 3-2 tapi menurut saya setiap tim memiliki pemain yang menarik dan sangat berbahaya di skuadnya. Maka kami harus siap. Dan kami perlu konsentrasi dan motivasi yang bagus, saat kami tidak memilikinya tentu saja itu akan menjadi 90 menit yang sangat sulit," kata Doll, Minggu (9/4).

BACA JUGA:  Terkait Egy Maulana Vikri, Shin Tae Yong Sampai Bingung Mau Bicara Apa

Pria asal Jerman itu juga memberi perhatian khusus kepada penyerang Dewa United Karim Rossi, yang saat ini total telah mencetak sembilan gol di Liga Indonesia.

"Kami tahu mereka memiliki sejumlah pemain berbahaya seperti Karim Rossi yang telah mencetak beberapa gol, penyerang yang sangat menarik, sangat tinggi, sangat kuat. Mereka juga memiliki beberapa pemain bagus, apapun posisi mereka di klasemen," ujar Doll.

BACA JUGA:  Pratama Arhan Ditunggu Egy dan Witan Sulaeman, Kata Asnawi Mangkualam

Kemenangan atas Dewa United bisa membawa Persija merangsek ke peringkat kedua, yang berpotensi mendapatkan tiket play-off untuk Piala AFC musim depan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya