Resmi, AFC Beri 3 Slot Klub Liga Indonesia Unjuk Gigi di Level Asia

Resmi, AFC Beri 3 Slot Klub Liga Indonesia Unjuk Gigi di Level Asia - GenPI.co
AFC telah mengonfirmasi bahwa klub Indonesia akan diberikan tiga slot untuk unjuk gigi di level Asia. (foto: AFC)

GenPI.co - Konfederasi Sepak bola Asia (AFC) telah mengonfirmasi bahwa klub Indonesia akan diberikan tiga slot untuk unjuk gigi di level Asia.

Ada pun tiga slot tersebut dibagi menjadi beberapa bagian, yakni untuk play-off Liga Champions Asia, fase penyisihan grup Piala AFC, dan play-off Piala AFC.

Hal tersebut dikonfirmasi secara langsung oleh Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ferry Paulus, Senin (10/4).

BACA JUGA:  Cegah Bentrok Jadwal, Erick Thohir Ingin PSSI Selaraskan Jadwal AFC

"PSSI sudah bersurat ke AFC terkait nominasi dan kriteria dari wakil Indonesia yang berhak tampil di tiga slot yang sudah diinformasikan AFC," kata Ferry dalam pernyataan tertulisnya.

Selain itu, Ferry menjelaskan bahwa dari informasi yang didapat PSSI, untuk slot peserta play-off Liga Champions Asia akan diwakili pemenang pertandingan play-off juara Liga 1 2021/2022 yakni Bali United melawan juara Liga 1 2022/2023 PSM Makassar.

BACA JUGA:  Ronaldo Kwateh Bikin AFC Takjub, Bersanding dengan CR7 dan Ronaldo Brasil

"Tim yang kalah dari play-off, statusnya langsung hadir di AFC Cup pada babak penyisihan grup," kata Ferry menambahkan.

Khusus untuk slot ketiga atau tim yang akan mewakili Indonesia pada fase play-off Piala AFC, akan diserahkan kepada klub peringkat kedua Liga 1 2022/2023.

BACA JUGA:  Arab Saudi Terima Rusia untuk Bergabung ke AFC, Ini Alasannya

Dengan demikian, untuk posisi tersebut tidak akan dilakukan pertandingan play-off lagi alias bersifat otomatis.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya