Timnas Indonesia U-22 Cetak 11 Gol Tanpa Kebobolan, Indra Sjafri Bangga

Timnas Indonesia U-22 Cetak 11 Gol Tanpa Kebobolan, Indra Sjafri Bangga - GenPI.co
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri mengaku bangga anak asuhnya berhasil mencetak 11 gol tanpa kebobolan. (foto: PSSI)

GenPI.co - Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri mengaku bangga anak asuhnya berhasil mencetak 11 gol tanpa kebobolan.

Hal tersebut diungkapkan oleh Indra Sjafri seusai anak asuhnya membantai Timor Leste pada Minggu (7/5) sore WIB.

Bermain di Olympic Stadium Phnom Penh, Kamboja, Skuad Garuda Muda menang dengan skor telak 3-0.

BACA JUGA:  Bantai Timor Leste, Timnas Indonesia U-22 ke Semifinal SEA Games 2023

Ketiga gol Timnas Indonesia U-22 dicetak oleh Ramadhan Sananta dan dua lainnya oleh Fajar Fathur Rahman.

Lewat tiga gol tambahan itu, total Timnas U-22 telah mencetak 11 gol dan tanpa kebobolan dari tiga laga di fase Grup A SEA Games 2023.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia U-22 vs Timor Leste, Indra Sjafri Beri Peringatan

"11 gol tampa kebobolan adalah berkat dari kerja keras semua pemain. Tentunya kami ucapkan terima kasih pada 20 pemain yang terpilih ini. Apalagi KAMI menjadi tim pertama lolos ke semifinal," kata pelatih Indra Sjafri.

Menurut dia, Timnas Garuda Muda sudah lulus di tahapan pertama dan saat ini masih di hadapan dua tahapan lagi.

BACA JUGA:  Lawan Timor Leste, 2 Pemain Timnas Indonesia U-22 Ini Belum Pernah Main

Tahapan selanjutnya yang sudah menanti adalah babak semifinal, meski untuk fase grup masih menyisakan satu laga melawan tuan rumah Kamboja, Rabu (10/5).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya