Jelang Piala Dunia U-17, Stadion Wibawa Mukti di Bekasi Siap Jadi Venue

Jelang Piala Dunia U-17, Stadion Wibawa Mukti di Bekasi Siap Jadi Venue - GenPI.co
Stadion Wibawa Mukti di Bekasi dikabarkan siap untuk menjadi salah satu venue Piala Dunia U-17 2023. (foto: ANTARA/Pradita Kurniawan Syah).

GenPI.co - Stadion Wibawa Mukti di Bekasi dikabarkan siap untuk menjadi salah satu venue Piala Dunia U-17 2023.

Hal tersebut diungkapkan secara langsung oleh Dani Ramdan selaku Penjabat (Pj) Bupati Bekasi, Sabtu (1/7).

Dani Ramdan menjelaskan, infrastruktur yang layak serta kemudahan akses menjadi alasan Stadion Wibawa Mukti pantas jadi venue Piala Dunia U-17 2023.

BACA JUGA:  Turun Tangan, Menteri PUPR Gandeng PSSI untuk Piala Dunia U-17

"Kelaikan infrastruktur dan kemudahan akses menjadi nilai kuat stadion kebanggaan warga Kabupaten Bekasi ini untuk menyelenggarakan pesta sepak bola remaja antarnegara perwakilan benua itu," katanya di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

Dani mengatakan usulan ini telah dikomunikasikan dengan pihak PSSI melalui Asosiasi Kabupaten (Askab) Bekasi.

BACA JUGA:  Piala Dunia U-17 Jadi Kesempatan Emas Pemain Muda Unjuk Gigi, Kata Menpora

Dirinya berharap Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dapat mempertimbangkan Stadion Wibawa Mukti sebagai venue Piala Dunia U-17 2023.

"Kami sudah bicara ke PSSI melalui Askab, sudah ketemu dengan saya dan akan disampaikan ke Asprov untuk dilanjutkan ke pusat. Mudah-mudahan, doakan saja," katanya.

BACA JUGA:  Tegas, Jakpro Sebut Jakarta Internasional Stadium Siap Gelar Piala Dunia U-17

Dia mengaku Stadion Wibawa Mukti memiliki standar yang mumpuni untuk menggelar pertandingan sepak bola berskala internasional, termasuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya