Tampil di Korea Open 2023, Fajar/Rian Ingin Belajar dari Pengalaman

Tampil di Korea Open 2023, Fajar/Rian Ingin Belajar dari Pengalaman - GenPI.co
Fajar/Rian ingin belajar dari pengalaman mereka sebelumnya pada ajang Korea Open 2023. (foto: PBSI)

GenPI.co - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto ingin belajar dari pengalaman mereka sebelumnya pada ajang Korea Open 2023.

Pasangan yang dijuluki FajRi ini bertekad meraih hasil lebih baik pada turnamen Super 500 Korea Open 2023 di Jinnam Stadium, Yeosu, Korea Selatan, 18-23 Juli.

Ambisi Fajar/Rian di Korea begitu besar, mengingat pada tiga turnamen terakhir mereka belum meraih gelar.

BACA JUGA:  Kalahkan Fajar/Rian, Rankireddy/Shetty Beber Cara Bungkam Istora Senayan

Termasuk pada ajang Super 1000 Indonesia Open 2023 di Istora Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, 13-18 Juni.

Ketika itu, FajRi terhenti di perempat final seusai kalah dari pasangan India Satwoksairaj Rankireddy/Chirag Shetty dengan skor 13-21, 13-21.

Fajar/Rian mengatakan persiapan sangat bagus seiring jeda pertandingan yang cukup lama.

"Semoga diberikan kelancaran dan hasil yang maksimal. Saya dan Rian berharap bisa melebihi pencapaian tahun lalu, kami bisa keluar sebagai runner-up," buka Fajar dilansir dari PBSI, Minggu (16/7).

BACA JUGA:  Dikritik Fans Indonesia, Fajar/Rian Beri Jawaban Berkelas

"Tidak mudah tapi semoga kami akan berikan yang terbaik step by step," tambah Fajar.

Fajar/Rian juga mengungkapkan evaluasi yang mereka lakukan setelah tidak maksimal di Malaysia Masters, Singapore Open, dan terakhir Indonesia Open.

Salah satunya adalah perbaikan fisik dan mental dalam bertanding di atas lapangan.

"Setelah tiga pekan lebih jeda pertandingan, kami fokus meningkatkan ketahanan fisik. Selain itu, kami memperkuat mental bertanding karena hasil yang kurang maksimal di tiga turnamen terakhir. Kami bertekad untuk bermain lebih baik lagi," ujar Fajar.(*)

BACA JUGA:  Herry IP Tegas ke Fajar/Rian Jelang Indonesia Open 2023

Jangan sampai ketinggalan! Kamu sudah lihat video ini ?

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya