Taufik Hidayat Curhat Saat Mundur dari PBSI: Daripada Ditendang

Taufik Hidayat Curhat Saat Mundur dari PBSI: Daripada Ditendang - GenPI.co
Taufik Hidayat menantang atletnya, Fajar Alfian untuk tidak hanya terbawa emosi terkait pemberian bonus. (foto: Antara/Bayu Kuncahyo)

GenPI.co - Legenda tunggal putra Indonesia, Taufik Hidayat curhat mengenai dirinya saat masih menjadi pengurus PBSI.

Curhatannya tersebut diungkapkan saat dirinya berkunjung ke podcast Boris Bokir dalam kanal YouTube bernama Plus26.

BACA JUGA:  Pesan Taufik Hidayat: Air Mineral Essensial Dongkrak Performa Para Atlet

Pada video di atas, awalnya Boris Bokir bertanya mengenai pengalaman Taufik Hidayat selama menjadi pengurus PBSI.

"Sebelumnya ada apa ya? Hambatan-hambatan (saat jadi pengurus, red)," tanya Boris.

BACA JUGA:  Anthony Ginting Juara BAC 2023, Taufik Hidayat: Alhamdulillah

Ditanya hal tersebut, peraih medali emas Olimpiade 2004 itu pun bercerita mengenai pengalamannya saat menjadi pengurus PBSI.

"Saya sudah di sana sudah sampai tiga periode. Saat periode ketiga, cuma ditaruh nama saja," jawab Taufik Hidayat dalam kanal YouTube Plus26 yang diunggah pada pada Minggu (9/7/2023).

BACA JUGA:  Jonatan Christie Pamer Skill Mengerikan, BWF Teringat Taufik Hidayat

"Lebih baik saya mundur saja pak, daripada saya ditendang," tambah Taufik Hidayat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya