Ballon d'Or Kedelapan Jadi Bukti Messi Bukan Tandingan Ronaldo

Ballon d'Or Kedelapan Jadi Bukti Messi Bukan Tandingan Ronaldo - GenPI.co
Gelar Ballon d'Or kedelapan yang diraih oleh Lionel Messi menjadi bukti bahwa dirinya bukanlah tandingan Cristiano Ronaldo. (Foto: twitter.com/ballondor)

GenPI.co - Gelar Ballon d'Or kedelapan yang diraih oleh Lionel Messi menjadi bukti bahwa dirinya bukanlah tandingan Cristiano Ronaldo.

Lionel Messi meraih Ballon d'Or 2023 di Theatre du Chatelet, Paris, Selasa (31/10) dini hari WIB.

Kapten Timnas Argentina itu mengungguli dua pesaing terdekatnya, yakni Erling Haaland dan Kylian Mbappe.

BACA JUGA:  Ketika Inter Miami Sangat Bergantung dengan Lionel Messi

La Pulga, julukan Messi, diyakini meraih Ballon d'Or 2023 tak lepas dari pengaruhnya saat membawa Argentina juara Piala Dunia 2022.

Dengan hal itu, Messi kini resmi mengoleksi Ballon d'Or kedelapan setelah sebelumnya juga meraihnya pada tahun 2009, 2010, 2011, 2012, 2015, 2019 dan 2021.

BACA JUGA:  Bukti Fans Inter Miami Cuma Tertarik dengan Lionel Messi

Tak hanya itu, gelar kedelapan Ballon d'Or untuk Messi ini juga mengangkat nama pesaing terdekatnya sekaligus rival abadinya, Cristiano Ronaldo.

Ronaldo adalah pemain kedua dalam sejarah sebagai peraih gelar Ballon d'Or terbanyak, yakni lima gelar.

BACA JUGA:  Liga Champions: Menggila di Barcelona, Joao Felix Samai Rekor Lionel Messi

Hanya saja, nama Ronaldo sudah tenggelam semenjak dirinya dibebastugaskan oleh Manchester United pada Oktober 2022 lalu karena masalah dengan pelatih Erik ten Hag.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya