Timnas Argentina Masih Nomor 1 Dunia, Indonesia Ranking Berapa?

Timnas Argentina Masih Nomor 1 Dunia, Indonesia Ranking Berapa? - GenPI.co
Mega bintang Argentina Lionel Messi menyentuh trofi Piala Dunia setelah menerima anugerah Pemain Terbaik di Piala Dunia 2022 Qatar pada 18 Desember 2022. (Foto: ANTARA/AFP).

GenPI.co - Tim nasional Argentina memuncaki ranking FIFA di akhir tahun 2023. Sedangkan Indonesia kini bertengger di peringkat ke-146 dunia.

Dikutip fifa.com, Selasa (26/12), posisi Timnas Argentina di puncak ranking FIFA sepanjang tahun 2023 belum tergeser.

Juara Dunia 2022 ini belum tergeser dari puncak ranking FIFA sejak April 2023 lalu.

BACA JUGA:  Bantai Argentina 3-0 di Piala Dunia U-17, Pelatih Mali Takjub

Argentina menutup tahun 2023 dengan perolehan total 1855,2 poin.

Posisi kedua diisi runner up Piala Dunia 2022, Timnas Prancis dengan koleksi 1845,44 poin.

BACA JUGA:  PSSI Targetkan Timnas Indonesia Lolos Babak 16 Besar Piala Asia 2023

Selanjutnya di peringkat ketiga ditempati Inggris. Posisi Inggris ini naik dua peringkat sejak April lalu dengan koleksi 1800,05 poin.

Di sisi lain, Timnas Indonesia sempat mengalami fase naik dan turun di peringkat FIFA.

BACA JUGA:  Pimpin Latihan Perdana Timnas Indonesia U-20 di Qatar, Ini Target Indra Sjafri

Meskipun demikian, Indonesia menunjukkan tren positif dengan naik 3 peringkat dibandingkan saat awal tahun 2023.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya