Zainudin Amali Bingung Elkan Baggott Jadi Striker Timnas Indonesia

Zainudin Amali Bingung Elkan Baggott Jadi Striker Timnas Indonesia - GenPI.co
Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali merasa bingung Elkan Baggott bisa menjadi striker Timnas Indonesia. (Foto: ANTARA/RAUF ADIPATI)

GenPI.co - Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali merasa bingung Elkan Baggott bisa menjadi striker Timnas Indonesia.

Elkan Baggott yang biasa menjadi seorang bek tengah, maju sebagai seorang striker saat menggantikan Egy Maulana Vikri pada menit ke-73.

Momen tersebut terjadi saat Timnas Indonesia melawan Jepang pada laga ketiga Grup D Piala Asia 2023, Rabu (24/1),

BACA JUGA:  Timnas Indonesia Dihajar Jepang, Shin Tae Yong Blak-blakan

Sayangnya upaya memainkan Elkan di depan tidak banyak memberi dampak bagi ketajaman Timnas Indonesia.

Skuad Garuda tetap kalah 1-3 dari raksasa Asia Jepang, dan gol hiburan bagi timnas dibukukan oleh Sandy Walsh memanfaatkan kelengahan pertahanan lawan pada menit ke-91.

BACA JUGA:  Dibungkam Jepang, Shin Tae Yong Istirahatkan Pemain Timnas Indonesia

Seusai laga, Zainudin Amali yang datang pada acara nonton bareng di GBK Arena, Jakarta merasa bingung dengan strategi tersebut.

“Saya tidak tahu apa strateginya Shin Tae Yong sampai mendorong Baggott ke depan, padahal dia belum pernah mencoba posisi itu dan dia kelihatan seperti apa ya. Saya tidak tahu padahal itu masih ada beberapa striker lain,” kata Zainudin dikutip dari Antara, Kamis (25/1).

BACA JUGA:  Lawan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, Jepang Dilanda Masalah

Pada daftar pemain yang diumumkan, Timnas Indonesia memang masih memiliki dua penyerang yakni Hokky Caraka dan Dendy Sulistyawan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya