Terkait Standar Pemain Pilihan, Indra Sjafri Blak-blakan

Terkait Standar Pemain Pilihan, Indra Sjafri Blak-blakan - GenPI.co
Pelatih Timnas Indonesia U-20 Indra Sjafri blak-blakan mengenai standar pemain pilihannya.(Foto: ANTARA/Rauf Adipati)

GenPI.co - Pelatih Timnas Indonesia U-20 Indra Sjafri blak-blakan mengenai standar pemain pilihannya.

Indra Sjafri menegaskan bahwa dia menggunakan standar yang sama untuk menilai para pemain pilihannya yang terpilih mengikuti pemusatan latihan.

Hal tersebut dilakukan sebagai bagian dari persiapan untuk memainkan pertandingan internasional melawan China pada akhir Maret 2024.

BACA JUGA:  Erick Thohir Buka-bukaan Terkait Pengganti Indra Sjafri di PSSI

Saat ini, Indra telah memanggil 37 pemain, dan total terdapat 34 pemain yang telah mengikuti pemusatan latihan.

Pemain-pemain yang belum bergabung disebut Pelatih Indra masih memperkuat timnya masing-masing di kancah liga.

BACA JUGA:  Indra Sjafri Beri Pesan Tegas ke Klub Liga 1 dan 2

“Parameter ukuran untuk terpilih akan kami samakan dengan apa yang kami tes dan amati, pemain-pemain yang ada di Indonesia dan yang ada di luar negeri pasti sama. Baik itu tes fisik, psikotes, semua tes yang kami lakukan untuk apa? Mem-back up kami nanti. Kenapa dia tidak terpilih? Kalau ada pertanyaan mengapa dia tidak terpilih, saya akan pertanggungjawabkan dengan data-data yang ada,” ucap Indra dikutip dari Antara, Sabtu (16/3)

Dari 37 pemain yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas U-20, terdapat lima nama pemain yang bermain untuk klub di luar negeri.

BACA JUGA:  Indra Sjafri Tunjuk Nova Arianto Latih Timnas Indonesia U-16

Mereka adalah Welber Jardim (Sao Paulo, Brazil), Chow Damanik (FC Lausanne Sport, Swiss), Dillan Yabran Rinaldi (SV Bergisch Gladbach 09), Marselinus Ama Ola (UD Logrones, Spanyol), dan Eros Darmawan (UD Logrones, Spanyol).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya