Real Madrid Juara LaLiga Spanyol 2023/24, Barcelona Beri Pesan Berkelas

Real Madrid Juara LaLiga Spanyol 2023/24, Barcelona Beri Pesan Berkelas - GenPI.co
Barcelona memberikan pesan berkelas kepada Real Madrid yang keluar sebagai juara LaLiga Spanyol 2023/24. (Foto: twitter.com/realmadrid)

GenPI.co - Barcelona memberikan pesan berkelas kepada Real Madrid yang keluar sebagai juara LaLiga Spanyol 2023/24.

Real Madrid dipastikan juara LaLiga Spanyol 2023/24 setelah Barcelona menelan kekalahan dari Girona, Minggu (5/5).

Bermain di Stadion Montilivi, Minggu (5/5), dini hari WIB, Barcelona kalah dengan skor 2-4.

BACA JUGA:  Tetap Bertahan di Barcelona, Xavi Hernandez Beber Alasannya

Barcelona sempat dua kali unggul melalui gol Andreas Christensen dan penalti Robert Lewandowski.

Namun, tim tuan rumah melakukan comeback berkat brace Portu, dengan dua lainnya lewat Artem Dovbyk dan Miguel Gutierrez.

Kekalahan ini membuat Barcelona tidak bisa lagi mengejar Real Madrid pada klasemen LaLiga saat ini.

BACA JUGA:  Real Madrid Juara LaLiga Spanyol Jika Bungkam Barcelona, Kata Ancelotti

Barcelona saat ini turun ke peringkat tiga dengan 73 poin, tertinggal 14 poin dari Los Blancos.

Sedangkan Girona dipastikan lolos ke Liga Champions musim depan setelah menggeser Barcelona untuk menempati peringkat dua.

Skuad asuhan Michel tersebut mengemas 74 poin, yang mana tertinggal 13 poin dari Real Madrid.

BACA JUGA:  Barcelona Dibantai PSG, Xavi Hernandez Salahkan Wasit

Meski gagal mengejar Real Madrid, Barcelona tetap menunjukkan sikap berkelas dengan memberikan ucapan selamat kepada rival abadinya itu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya