Liga Europa Diraih Atalanta, 6 Wakil Serie A Italia ke Liga Champions

Liga Europa Diraih Atalanta, 6 Wakil Serie A Italia ke Liga Champions - GenPI.co
Enam wakil Serie A Italia bisa tampil pada ajang Liga Champions musim depan seusai Atalanta menjuarai Liga Europa 2023/24. (Foto: x.com/EuropaLeague)

GenPI.co - Sebanyak enam wakil Serie A Italia bisa tampil pada ajang Liga Champions musim depan seusai Atalanta menjuarai Liga Europa 2023/24.

Atalanta melawan Bayer Leverkusen pada final Liga Europa 2023/24, Kamis (23/5) dini hari WIB.

Bermain di Stadion Aviva, Dublin, Irlandia, wakil Serie A Italia itu menang dengan skor telak 3-0.

BACA JUGA:  Juara Liga Europa, Atalanta Cetak Sejarah Baru

Ademola Lookman menjadi pahlawan kemenangan La Dea, julukan Atalanta, berkat tiga golnya.

Ini adalah trofi besar kedua Atalanta sejak menjuarai Coppa Italia pada musim 1961/1963.

BACA JUGA:  Bayer Leverkusen Tak Terkalahkan, Atalanta Tidak Gentar

Tak hanya itu, ini merupakan trofi Liga Europa pertama untuk Atalanta sejak 116 tahun berdiri.

Selain rekor pribadi, Atalanta juga berpotensi menorehkan rekor kepada Serie A Italia, kompetisi tempatnya bernaung.

BACA JUGA:  Tantang Bayer Leverkusen di Final Liga Europa, Atalanta Siap Bertempur

Keberhasilan Atalanta meraih Liga Europa 2023/24 membuat Serie A Italia berpotensi mengirimkan enam wakilnya ke ajang Liga Champions musim depan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya