Real Madrid Ditahan Mallorca, Carlo Ancelotti Bongkar Biang Kerok

Real Madrid Ditahan Mallorca, Carlo Ancelotti Bongkar Biang Kerok - GenPI.co
Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti bongkar biang kerok timnya seusai ditahan imbang Real Mallorca. (Foto: x.com/realmadrid)

GenPI.co - Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti bongkar biang kerok timnya seusai ditahan imbang Real Mallorca.

Real Madrid ditahan imbang 1-1 lawan Real Mallorca dalam laga pekan pembuka LaLiga Spanyol musim 2024/25 di Stadion San Moix pada Senin (19/8) dini hari WIB.

Laga ini sekaligus merupakan debut Kylian Mbappe bersama Madrid di kompetisi Liga Spanyol. Striker Prancis itu langsung dipasang sebagai starter.

Rodrygo membawa Real Madrid unggul lebih dulu berkat golnya di babak pertama sebelum Real Mallorca menyamakan kedudukan lewat gol Vedat Muriqi selepas jeda istirahat.

Hasil ini membuat Mallorca memaksa Madrid meraih satu poin pada laga perdananya dan menempati peringkat 12 di klasemen sementara, demikian yang dilansir dari laman resmi Liga Spanyol.

BACA JUGA:  Real Madrid Juara Piala Super UEFA, Carlo Ancelotti Pecahkan Rekor

Seusai laga, Ancelotti melihat adanya ketidakseimbangan di formasi Real Madrid sehingga gagal meraih kemenangan.

"Kami tidak menemukan keseimbangan di babak kedua. Kami bisa saja kalah karena tidak ada keseimbangan di lini belakang. Itu bukan permainan yang bagus," ucap Ancelotti dikutip dari situs resmi klub, Senin (19/8).

BACA JUGA:  Debut dan Langsung Juara bersama Real Madrid, Kylian Mbappe: Luar Biasa!

"Kami perlu bertahan lebih baik. Kami tim yang sangat menyerang, tetapi keseimbangan bertahan adalah faktor fundamental," imbuh pria asal Italia tersebut.

Ada banyak pemain dengan naluri menyerang dalam tim. Selain Mbappe, ada Vinicius, Rodrygo, Jude Bellingham, dan Fede Valverde.

BACA JUGA:  Jelang Real Madrid vs Atalanta, Carlo Ancelotti Puji Gian Piero Gasperini

Praktis, di lini tengah dan depan, hanya ada Tchouameni yang punya naluri bertahan lebih dominan dibanding menyerang.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya