Daud Yordan Siap Rebut Juara Dunia, Minta Doa Rakyat Indonesia

Daud Yordan Siap Rebut Juara Dunia, Minta Doa Rakyat Indonesia - GenPI.co
Petinju Indonesia Daud Yordan dan Afrika Selatan Michael Moekoena. (Daud Yordan Manajemen)

GenPI.co - Petinju Indonesia pemegang gelar WBO Intercontinental kelas ringan (61,2 kilogram), Daud Yordan, menyatakan kesiapannya naik ring menghadapi petinju Afrika Selatan.

Daud Yordan akan dijadwalkan melawan Michael Moekoena, di Kota Batu, Malang Raya, Jawa Timur, Minggu (17/11).

BACA JUGA: 4 Cara Kuno Ini Bikin Hubungan Asmara Membara

Berdasarkan hasil timbang badan yang dilaksanakan pada Sabtu pagi, petinju asal Sasana Kayong Utara, Kalimantan Barat, tersebut memiliki berat badan 63,4 kilogram, sedangkan lawannya 63,2 kilogram.

Daud Yordan memiliki rekor bertarung 39 kali menang (27 di antaranya dengan KO) dan empat kali kalah, sedangkan calon lawannya petinju Afrika Selatan tersebut memiliki rekor bertarung 15 kali menang (10 di antaranya dengan KO) dan empat kali kalah.

BACA JUGA: Nggak Nyangka Pesona Alami 4 Zodiak Ini Bikin Terperangah

Pertarungan terakhir yang dijalani Daud Yordan adalah ketika dirinya menang TKO ronde kelima atas petinju Thailand, Aekkawee Kaewmanee di Pattaya, Thailand, 4 agustus 2019.

Sedangkan Michael Moekoena dikalahkan rekan senegaranya Siphosethu Mvula pada pertarungan di Inggris, 29 September 2019.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya